Monday, 10 June 2013

orang gila sok picisan

hai kamu, apa kabar di sana?

terpilih mencintaimu adalah takdir yang aneh
siapa aku.. dan siapa kamu?
kita hanyalah drama yang tak jelas dimana cinta kan membawanya

menyedihkan ketika aku seperti ini dan kamu telah mencintai yang lain

bagaimana pun aku tak paham mengapa takdir menunjukku untuk menjelma cinta dalam kisah kita..
aku bertanya pada Tuhan apa rencana Nya?
dan aku hanya bisa menduga duga karena Tuhan pandai bermain rahasia

mungkinkah aku memang hanya dapat mencintaimu seperti ini?
bersembunyi di balik daun yang rimbun
tertawa sendiri
menangis sendiri

kukira inilah cara terbaik untukku
aku tak pelu repot repot untuk berada tepat di sampingmu
karena aku berjanji tidak akan mengejarmu
aku tak perlu merasa cemburu yang berlebihan karena tidak ada ikatan apapun dari kita
aku tak perlu merasa bersalah karena lupa ulang tahunmu

kukira inilah cara terbaik untukku
kau tak harus merasa sulit dan menyalahkan diri ketika cintamu tidak datang untukku
kita tidak harus menjauh jika cinta membuat kita saling terluka

ah.. ternyata menghibur diri pun aku sulit menerimanya

adakah cara yang lain?

jika memang harus seperti ini,
maka bisakah aku sejenak lari dan berhenti mencintaimu?
sejenak saja.. mungkin dari 24 jam aku dapat melupakanmu satu jam?
atau ijinkan aku menjadi analog dan akan kuputar ulang waktu sehingga aku tak harus menyukaimu seperti ini..
tapi meskipun begitu, aku berpikir untuk hilang sejenak,
lantas kembali kepadamu saat kesendirian menyapamu..
kau.. dan tanpa dia..

aku tidak tau apakah aku mulai lelah padamu
kita abstrak! tak bisa ditebak
tetapi menjadi pengagum rahasiamu sangat mengesankan
aku seperti telah menjadi Irene adler yang bersembunyi dari Sherlock holmes
kau paham betul apa yang terjadi dengan mereka

hei... terima kasih
kau adalah cerita misterius yang indah

0 comments:

Post a Comment

 
Catatan Lebay Seorang Dugong Blogger Template by Ipietoon Blogger Template